SPOTNEWS.ID, Surabaya – Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) ditengah situasi sulit banyak masyarakat menjerit.
Demikian yang disampaikan Ketua Lembaga Amil Zakat (LAZ) Mukmin Mandiri, Yulianto Kiswocahyono, SE, SH, di sela memberikan materi Seminar Pemberdayaan UKM Pesantren, di Hotel Mukmin Mandiri, Sabtu (24/09/22).
Yuli sapaan akrabnya, mengatakan pasca kenaikan harga BBM tentu masyarakat merasakan kesulitan, namun justru pada momen ini pihaknya memanfaatkan untuk membantu masyarakat yang kurang beruntung secara ekonomi.
” di LAZ Mukmin Mandiri, ada Program yang tengah digerakan dan langsung menyentuh kepada masyarakat, terutama mereka yang terdampak pada kenaikan harga BBM, Program ini Gerakan Berbagi Makanan Setiap Hari 100 Box Untuk dhuafa, anak Yatim dan masyarakat terdampak, ” kata yuli
Pria yang juga Konsultan Pajak ini, menambahkan, ini program pertama yang berorientasi pada pemenuhan kebutuhan mendasar dan menyangkut hajat kebutuhan umat yang terdampak.
” Meski sangat sedikit, tapi setidaknya sangat berarti buat mereka. Mengatasi sedikit kesulitan, keterpurukan dan kesedihan. Kita terus berpacu bersama. Mengetuk siapapun untuk peduli dan berbagi terhadap mereka, ” ujarnya
” Allah SWT Tuhan Yang Maha Kuasa akan selalu memberikan keluasan rezeki, jika kita bisa berbagi membantu sedikit kesulitan dan penderitaan mereka, “terangnya.
Lebih lanjut, Pria yang juga sebagai Pengurus Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Jawa Timur, menambahkan, tahap pertama pihaknya sedang maksimalkan gerakan tersebut. Optimalisasi gerakan terus dilakukan secara masif.
” Terus menerus tanpa mengenal lelah dan letih. Itu adalah bagian dari jihad. Jihad untuk membantu kelangsungan hidup sesama. Program kedua adalah kita dorong dan bangun start up baru. Menumbuhkan UKM (Usaha Kecil Menengah) yang kreatif dan tangguh di tengah situasi sulit dan terpuruk. UKM bagi para Mustahiq (orang yang menerima zakat) kita tumbuhkan bersama. Kita dampingi dan evalusi sampai berhasil, ” jelasnya
Yuli menuturkan, Sustainibility usaha tersebut menjadi perhatian para pengurus LAZ Mukmin Mandiri, pihaknya akan melihat kemandirian ekonomi mereka tumbuh dan berkembang baik. Semoga ikhtiar ini menjadi ladang pahala di dunia dan akhirat.
” Potensi itu digerakan dengan harapan bisa mengangkat para Mustahiq (orang yang menerima zakat) menjadi Muzakki (orang yang bisa berzakat). Ini sebuah cita-cita LAZ Mukmin Mandiri. Inshallah, dalam waktu dekat potensi itu akan diwujudkan bersama. Karena itu, kami perlu dukungan dan doa dari siapapun guna mewujudkannya, “pungkas. (Fer)