SPOTNEWS.ID, Surabaya – Peduli, Berbagi dan berbuat Untuk Umat. Itulah moto yang gencar digaungkan Yayasan LAZ (Lembaga Amil Zakat) Mukmin Mandiri dalam melaksanakan program sedekah kepada dhuafa.
Bersedekah tentu mendapatkan balasan layaknya ibadah yang di laksanakan saat Ramadhan. LAZ Mukmin Mandiri rutin menjalankan programnya membagikan nasi kotak kepada dhuafa di perkampungan padat penduduk dan pengguna jalan di Wilayah Waru Sidoarjo.
Ketua Tim Berbagi LAZ Mukmin Mandiri, Nyai. Hj. Eti Sriwinarti menyampaikan, mengutamakan bersedekah tidak akan mengurangi harta kita, tapi justru akan mendatangkan rezeki yang tidak kita sangka-sangka. Allah akan melipat gandakan pahala bagi orang-orang yang bersedekah.
“ Sementara ini, L AZ Mukmin Mandiri telah membagikan ratusan nasi kotak di 4 Desa Wilayah Kecamatan Waru Sidoarjo, mulai Desa Ngeni, Janti, Makarya dan Kureksari, “ujarnya kepada SPOTNEWS.ID, Ahad (18/09/22)
Lebih lanjut, Eti menjelaskan, Rasulullah SAW telah jelas mengungkapkan bahwa orang-orang yang akan mendapatkan naungan di hari akhir nanti, salah satunya adalah orang-orang yang gemar bersedekah.
“ Masya Allah, Semoga Allah senantiasa memudahkan kita semua untuk menunaikan sedekah. Serta meluaskan maaf dan rezeki bagi kita semua. Jangan takut untuk bersedekah dan mengulurkan tangan kepada mereka yang membutuhkan. Sedekah kita adalah untuk kesejahteraan dan mewujudkan harapan kaum dhuafa, “pungkasnya. (dv)