Spotnews.id, Banyuwangi – BAZNAS Banyuwangi Presentasikan Pengembangan Program Pemberdayaan Ekonomi dI hadapan seluruh perwakilan Baznas dari beberapa kabupaten di Jawa Timur, dengan mempresentasikan terkait program UMKM yang telah dilakukan di Kabupaten Banyuwangi.
Pada undangan tersebut berbagi pengalaman, sistem serta skema yang di terapkan di Kabupaten masing-masing, dengan tujuan untuk pengembangan program pemberdayaan ekonomi di Jawa Timur. Kegiatan itu juga di hadiri ketua BAZNAS Jatim Prof. Dr. KH. Ali Maschan Moesa MSi, Dr. H. Khusnul Khuluq MSI, dan KH. Ahsanul Haq MPd.
Perwakilan BAZNAS Banyuwangi yang disampaikan langsung oleh Ketua BAZNAS Dr. H. Lukman Hakim, M.HI menjelaskan, ada 3 materi yang di presentasikan. “Yakni inovasi program UMKM, kendala dan pelaksanaan Program UMKM, dan tingkat keberhasilan dalam pemberdayaan program UMKM,” terang Dr. H. Lukman Hakim, M.HI, Jumat (17/05/2024).
Bahkan, UMKM binaan BAZNAS saat ini berhasil mengubah statusnya dari mustahik menjadi muzakki, selain itu BAZNAS tidak hanya mendistribusikan saja, melainkan juga memberdayakan mustahik agar perekonomiannya meningkat.